Drama Tari Golong Winahyu Kalurahan Mandiri Budaya meriahkan GELPO 2024

@mgr 27 Agustus 2024 08:20:12 WIB

Kalurahan Mandiri Budaya Bangunjiwo kembali tampil dalam gelaran "Gelar Potensi (GP Fest) 2024" Kabupaten Bantul yang diselenggarakan di Lapangan Kedung Bule, Srandakan pada Selasa (22/08/2024). Dalam gelaran ini, Kalurahan Mandiri Budaya Bangunjiwo menampilkan drama tari dengan judul "Golong Winahyu".

Golong Winahyu mengisahkan terbentuknya Kalurahan Bangunjiwo pada tahun 1946 menjadi salah satu tonggak sejarah bagi warga Bangunjiwo sampai sekarang. Terbentuk dari empat Kelurahan yang menjadi satu, tentu saja menghadirkan banyak permasalahan baik yang terdokumentasikan maupun yang menjadi tuturan langsung di lingkup Masyarakat Bangunjiwo. Empat potensi kalurahan yang bernama Kajigelem, tentu pernah memicu permasalahan sosial sampai ke polemik di bidang ekonomi. Peran Lurah sebagai pemangku seluruh lapisan masyarakat mampu menyatukan Bangunjiwo dengan segala keberagamannya disampaikan dalam bentuk Upacara Golong Winahyu. Kirab Nasi golong yang dibuat dari 19 padukuhan di Kalurahan Bangunjiwo kemudian di “satu” kan di Kalurahan.
Golong merupakan nasi yang dibentuk bulat mempunyai arti kebulatan tekad
Winahyu adalah berkah, jadi secara filosofi memiliki makna berkah kebajikan yang didapat sebagai hasil dari bersatunya tekat dan niat untuk saling bahu membahu dalam melestarikan budaya dan membangun masyarakat dalam bingkai potensi Kajigelem di Bangunjiwo.

Komentar atas Drama Tari Golong Winahyu Kalurahan Mandiri Budaya meriahkan GELPO 2024

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

INFOGRAFIS APBKal PERUBAHAN TA 2024

Desa Wisata Bangunjiwo

INFOGRAFIS APBKAL TA 2024

LAPORAN REALISASI APBKal TA 2023

Profil Desa Wisata Bangunjiwo Paradise Of Culture

Data Jumlah Penduduk Bangunjiwo

Album Peta Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) Kapanewon Kasihan

GIS BANGUNJIWO

Profil Desa Wisata Kajigelem

APLIKASI ANDROID

PENGUMUMAN

||HARI KERJA PEMERINTAH DESA BANGUNJIWO, HARI SENIN - JUM'AT|| ||LAYANAN PAJAK STNK KELILING SETIAP HARI KAMIS DI BALAI DESA BANGUNJIWO, PUKUL 09.00 - 11.00 WIB||

Persyaratan Administrasi Kalurahan

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License